Senin, 09 Mei 2016

ICE CREAM GORENG

RESEP MEMBUAT ICE CREAM GORENG





Bahan 1:
  • 2500 ml Air
  • 1 btr Telur
  • 6 sdm Maizena (munjung)
  • 2 sdm Tepung Custard (munjung) * jika tidak ada custard bisa di gantikan dengan maizena (total 8 sdm munjung)
Bahan 2:
  • 5 sdm SP/TBM (munjung)
  • 1 kaleng Susu Kental Manis putih/SKM putih, saya pakai Omela
  • 1 kaleng Susu Ultra Full cream, gunakan kaleng bekas SKM untuk menakarnya
  • Gula pasir halus sesuai selera, saya gunakan gula pasir yang di blender
Bahan Tambahan
  • 9 bungkus Pop Ice, untuk hasil 9 rasa dan warna. Pop ice bisa di ganti dengan nutrisari, coklat bubuk, pasta/essens, sirup, jus buah, atau sesuai kreasi bunda masing-masing

Cara Membuat Es Krim Goreng

  1. Siapkan panci masukan maizena dan air aduk-aduk sampai maizena larut lalu tambahkan telur aduk lagi.
  2. Masak adonan di atas api sedang atau besar, aduk terus sampai adonan mendidih, angkat dan dinginkan sampai suam-suam kuku (hangat).
  3. Mixer bahan 1 dengan speed tinggi selama 5 menit, lalu tambahkan SP/TBM dan mix lagi dengan speed tinggi selama 5 menit.
  4. Masukan SKM dan UHT ke dalam adonan, mix dengan speed tinggi selama 5 menit.
  5. Tambahkan gula pasir halus (tingkat kemanisan sesuai selera) kemudian mix lagi dengan speed tinggi selama 15 menit. Adonan akan mengembang 2-3 kali lipat.
  6. Saring adonan dengan saringan yang besar tekan dengan sendok agar adonan bisa turun.
  7. Bagi adonan menjadi 3 bagian yang sama lalu masukan ke dalam freezer sampai beku (lamanya tergantung masing-masing freezer ya).
  8. Setelah beku ambil 1 bagian kemudian bagi lagi menjadi 3 bagian (total 9 bagian) tambahkan pop ice/nutrisari mix dengan speed tinggi selama 10 menit masukan ke dalam cup (uk 60ml) dan bekukan.

2 komentar: